Jurnal
Monitoring pada Server STMIK Amik Riau dengan Menggunakan Suricata Melalui Notifikasi Bot Telegram
XMLTindakan kejahatan dunia maya (cybercrime)saat
ini berkembang cepatsesuai dengan perkembangan
teknologi informasi, beberapa model tindakan
cybercrime didasari juga oleh perkembangan
tersebut. Salah satu bentuk kejahatan cyber yang
ditimbulkan seperti serangan pada sistem server pada
instansi atau perusahaan yang dapat merusak
kerahasiaan, keaslian dan ketersediaan
informasi.Menjadi sebuah tuntutan bagi administrator
jaringan untuk memantau kondisi jaringan yang
dikelolanya secara realtime begitu juga pada STMIK
Amik Riau, sebuah perguruan tinggi yang memiliki
beberapa server yang dikelola untuk menunjang
keperluan akademik.Oleh karena itu dibutuhkan
sebuah metode keamanan jaringan yang dapat
melakukan pendeteksian, monitoring, dan
mengidentifikasi aktifitas pada suatu host atau
network salah satunya menggunakan
Suricata.Suricata adalah Intrusion Detection and
Prevention System (IDPS) yang mampu mendeteksi
suatu aktifitas jaringan dan mengidentifikasi ancaman
berdasarkan rules yang ter-integrasi. Rules pada
suricata berperan dalam mengidentifikasi serangan
yang terjadi pada sebuah host. Agar alert serangan
pada jaringan dapat di monitoring secara realtime.
diperlukan sebuah penghubung antara notifikasi
suricata ke administrator jaringan, salah satunya
memanfaatkan bot Telegram yang berperan secara
otomatis mengirimkan notifikasi ketika terjadi
serangan pada server, dengan adanya botTelegram
tersebut diharapkan akan memudahkan administrator
jaringan dalam memantau aktifitas serangan dari
mana saja tanpa harus membuka log suricata,
sehingga administrator jaringan dapat megambil
tindakan pencegahan lebih dini.
Detail Information
Item Type |
Jurnal
|
---|---|
Penulis | |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi |
Published
|
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | SATIN Sains dan Teknologi Informasi : Pekanbaru., 2019 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright |
STMIK Amik Riau
|
Doi |